-->

Cara Terbaru Download Video Dari Instagram Tanpa Aplikasi

Cara Terbaru Download Video Dari Instagram Tanpa Aplikasi - Hai sobat AKN, artikel hari ini akan AKN bahas tentang cara terbaru download video dari Instagram tanpa aplikasi atau software apapun, sobat hanya memerlukan link video instagram yang akan di download.

Instagram adalah situs media sosial khusus untuk berbagi foto dan video berdurasi singkat dan pada umumnya Instagram sendiri hanya bisa digunakan di perangkat mobile smartphone atau tablet saja. Hanya saja kita bisa menggunakan Instagram di komputer melalui web browser dengan catatan sobat sudah memiliki akun Instagram yang sobat daftarkan melalui smartphone.
Cara Terbaru Download Video Dari Instagram Tanpa Aplikasi
Baca juga:

Walaupun umumnya Instagram ini hanya berbasis aplikasi mobile, tapi pengguna media sosial ini tidak kalah banyaknya dengan media sosial lainnya.

Kita tahu bahwa Instagram merupakan situs jejaring sosial untuk sharing photo dan short video. Banyak pengguna Instagram yang mungkin dari beberapa video pendek yang ada di Instagram tersebut ingin menyimpan di smartphone untuk melihatnya secara offline. Namun sangat disayangkan, Instagram sendiri tidak menyediakan fitur untuk mendownload video dari Instagram tersebut.

Lalu, bagaimana cara agar video di Instagram bisa kita download? Ya, sesuai judul artikel kali ini, sobat bisa mendownloadnya tanpa bantuan aplikasi atau software tambahan yang harus sobat instal di smartphone sobat, akan tetapi hanya membutuhkan situs video downloader untuk membantu sobat dalam mengunduh video di Instagram.

Pada tutorial kali ini, AKN mengambil link video instagram di perangkat mobile smartphone, karena AKN pikir langkah-langkah cara mendownload video di Instagram pada perangkat mobile smartphone sedikit begitu panjang. Meskipun demikian, sobat juga bisa menerapkan cara ini di perangkat komputer.

Berikut cara terbaru dan termudah agar sobat bisa mendownload video dari Instagram tanpa memerlukan aplikasi tambahan di perangkat mobile smartphone sobat.
  • Pastikan sobat AKN sudah memiliki akun Instagram, jika belum silahkan mendaftar melalui aplikasi Instagram di perangkat mobile sobat.
  • Selanjutnya buka aplikasi Instagram di smartphone sobat, atau kunjungi www.instagram.com jika sobat ingin mendownload video menggunakan komputer.
  • Cari video yang ingin sobat download, dan tekan pada tanda titik tiga video tersebut untuk menyalin link videonya. lihat gambar
Cara Terbaru Download Video Dari Instagram Tanpa Aplikasi
  • Kemudian kunjungi situs downloader video Instagram pada link berikut http://www.dredown.com/instagram dan tempel atau paste link video Instagram yang telah sobat salin tadi pada kotak yang disediakan, lalu tekan DreDown!. Pada tutorial ini AKN menggunakan UC Browser untuk urusan download karena AKN rasa browser ini sangat cepat. lihat gambar
Cara Terbaru Download Video Dari Instagram Tanpa Aplikasi
  • Tunggu beberapa detik sementara link video tadi akan di proses untuk bisa sobat download, dan jika sudah di proses maka akan tampil halaman download video tadi, sobat tinggal tekan pada Download as MP4 Video kemudia tekan Unduh untuk memulai proses download ke perangkat mobile sobat. lihat gambar
Cara Terbaru Download Video Dari Instagram Tanpa Aplikasi
  • Dan video Instagram sedang di download, sobat hanya perlu menunggu video tersebut selesai di download untuk bisa melihatnya secara offline. lihat gambar
Cara Terbaru Download Video Dari Instagram Tanpa Aplikasi
  • Selesai
Nah, bagaimana sobat, sangat mudah bukan download video dari Instagram? Cara ini juga bisa sobat lakukan dengan cara yang sama untuk mendowload video dari situs sharing video lainnya.

Cara mendownload video dari Instagram juga bisa sobat terapkan untuk mendownload video dari Youtube, download video dari Facebook, dawnload video Twitter, download video dari DailyMotion, dawnload video dari Vevo, dan masih banyak lagi situs sharing video lainnya yang bisa sobat download dengan cara yang sama seperti cara di atas dengan catatan sobat perlu menyediakan link video yang ingin sobat downlaod. Lalu sobat tinggal sesuaikan saja video sharing dari situs mana yang akan sobat download melalui situs www.dredown.com.

Baca juga:

Baik sobat, itulah artikel yang dapat AKN sajikan hari ini, semoga bisa membantu sobat dalam urusan download mendownload.

Jika sobat menyukai setiap artikel yang AKN terbitkan pada blog www.areakost.net, silahkan bagikan artikel ini ke media sosial, agar teman sobat yang lainnya juga mengetahui cara download video di Instagram tanpa tambahan aplikasi untuk dapat mereka putar secara offline pada perangkat mobile mereka. Salam luar biasa!